Minggu, 05 Januari 2014

Majalah Otaku Indonesia

Minna ada post nih
bagi yang belom pernah baca majalah otaku di indonesia yang dulu dan yang sekarang(?) disini mo bakal kasih tau deh hehehe
makanya jangan kemana-kamana....
oke start now!

Animonstar
Diterbitkan sejak tahun 1999, ANIMONSTER merupakan majalah animasi dan komik pertama di Indonesia yang tidak hanya berorientasi pada dunia animanga, tetapi juga mengulas informasi lengkap seputar lifestyle khususnya Jepang dan Asia. Majalah yang satu ini cukup menarik dari beberapa sisi misalnya coverbook-nya. Selain itu juga bahasanya mudah dimengerti walaupun ada istilah-istilah yang sekidit susah di mengerti oleh pembaca pemula karena tidak ada keterangan dari istiliah tersebut. Cuma satu yang di sayangkan dari majalah ini,makin kesini semakin tipis entah karena kertasnya yang mahal atau apa,jadi pembahasan-pembahasannya ada yang di kurangi,seperti edisi bulan kemarin tidak ada pembahasan tentang J-Star. Harga dari majalah ini adalah Rp37.500 di pulau jawa dan Rp39.500 di luar pulau jawa.


Nakayoshi
Nakayoshi terbagi dua macam yaitu Nakayoshi gress! dan nakayoshi lovely. Yang akan dibahas adalah nakayoshi gress!. Majalah komik shoujo ini harganya Rp30.000 aja. Diterbitkan pertama kali di Indonesia tahun 2004. Majalah ini memuat beberapa manga yang terbit di Nakayoshi jepang. Tidak semua serial yang terbit dalam majalah komik Nakayoshi Jepang terbit pula di Indonesia. Selain memuat manga ada artikel lainnya juga, misalnya: nakayoshi paradise yaitu artikel yang memuat kiriman surat-surat pembaca, nakayoshi gallery yang memuat kiriman gambar, nakayoshi horoscope, dll.

Shonen Star
Komik shounen bulanan ini sama hal-nya dengan nakayoshi cuma versi cowoknya aja. Majalah komik ini memuat Kurozakuro, Robot Boys, My Wing, Midori's Days, dan lain-lain. Awalnya majalah komik ini terbit bulanan tetapi sejak bulan Juli 2010 majalah komik ini terbit dua kali sebulan (dwi mingguan).

HanaLala
HanaLala adalah majalah komik bulanan untuk remaja perempuan yang diterbitkan oleh Elex Media Komputindo. Ini adalah versi Indonesia dari majalah komik HanaYume terbitan Hakusensha. Hanalala terbit pertama kali pada bulan Februari tahun 2006. Karena beberapa sebab, penerbit menghentikan penerbitan majalah ini dengan mengeluarkan Farewell Edtion (vol 55) pada 02 Desember 2010. Beberapa komiknya adalah: Skip Beat, Arakure, VB Rose, dll. 
source: wikipedia.co.id , yahoo.co.id , dan berbagai sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar